~ karena membaca adalah candu dan menuliskannya kembali adalah terapi ~

Cara Mudah Membeli E-Book


Oke. Saya mau membuat pengakuan. Malam ini, sambil nemani anak saya main, saya ngecek twitter. Dan di timeline saya, ada beberapa teman yang sedang membicarakan SCOOP. Saya kepo dong...dan mulai menyimak percakapan mereka. 

Dulu...setahu saya, SCOOP ini adalah sebuah toko buku online dengan nama TokoBuku GetSCOOP. Saya sempat mencoba membeli buku di sana. Kebetulan waktu itu ada diskon lumayan. Saya juga pernah diajak kerjasama oleh toko buku itu, dimana mereka ingin memasang iklan di blog ini. Sayangnya, iklannya belum jalan, toko bukunya keburu tutup. Ternyata GetSCOOP memutuskan untuk fokus di toko yang menjual buku, majalah dan koran digital. Waktu itu saya belum begitu menyukai membaca e-book untuk buku-buku Indonesia. Soalnya akses saya untuk mendapatkan printed book lebih mudah.

Nah...sekarang, saya tinggal di kota yang toko buku-nya hanya ada satu. Itupun tidak menyediakan buku-buku yang saya inginkan. Jadi saya beralih ke toko buku online. Namun tetap saja ada kendalanya. Ongkos kirim ke tempat tinggal saya tergolong mahal. Terkadang bisa lebih mahal dari harga bukunya. Di satu sisi, kesibukan saya saat ini membuat saya lebih sering membaca e-book dibandingkan buku cetak.

Balik lagi ke SCOOP. Dari ke-kepo-an saya tadi, saya mulai iseng mengunduh aplikasi SCOOP Newstand yang ada di GooglePlay. Ternyata akun saya yang lama di TokoBuku GetSCOOP masih bisa saya gunakan. Setelah melengkapi profil, saya melakukan setting penampilan e-book sehingga hanya menampilkan buku digital berbahasa Indonesia dan terbitan Indonesia. Kalau mau membaca buku berbahasa asing juga ada. Tinggal pilih saja.


Lantas, saya mencoba membeli satu buku yang sudPah lama nangkring di rak wishlist. Pilihan saya jatuh pada buku Cinta Akhir Pekan karya Dadan Erlangga. Di situ tertulis ada diskon 20%. Ternyata harganya menjadi Rp39,200,- saja. Kebetulan saya mendapatkan voucher SCOOP dari seorang teman yang baik hati, sehingga harga yang harus saya bayar hanya Rp14,200,- saja.


Pilihan pembayarannya beragam. Mulai dari kartu kredit, ATM transfer, Mandiri e-cash, sampai via Google Play. Kebetulan suami saya punya akun Mandiri e-cash, jadi saya memilih opsi pembayaran itu. Nggak sampai 5 menit, pembayaran transaksi selesai, buku terunduh otomatis, dan saya siap membaca bukunya. Aplikasinya tidak berat dan ukuran huruf juga lumayan bisa terbaca (bisa di-zoom).

Whoaaa... mudah sekali. Plus banyak untungnya (buat saya). Pertama, saya hanya butuh smartphone, mulai dari memilih buku, membayar transaksi hingga membaca bukunya pun bisa saya lakukan via smartphone. Kedua, tanpa ongkos kirim. Ketiga, buku-bukunya terbitan baru dan banyak yang lagi promo diskon 20%. Keempat, rak buku bisa saya alokasinya hanya untuk buku-buku yang akan saya koleksi (well...kalau koleksi tetap printed book dong). Ya ampun...saya senang sekali malam ini. Buku-buku yang sudah kamu unduh akan tersimpan di akunmu, jadi tidak perlu takut kalau misalnya mau ganti gadget. Bisa juga dibaca via desktop/laptop.

Habis ini saya kayaknya harus bikin akun Mandiri e-cash sendiri deh...Biar ndak pinjam punya suami lagi...hehe. Ohya, buku-bukunya juga bisa dibeli pakai pulsa lho...pilih saja pembayaran menggunakan Google Play, seperti yang sudah dilakukan oleh ABO.

Satu keuntungan lagi, di SCOOP ada sistem reward point. Pada saat registrasi kita mendapatkan 100 poin. Saat membeli buku kita juga mendapatkan poin. Poin ini nantinya bisa ditukarkan dengan buku. Masih mau nambah poin? Kalau kamu mendaftar dan menggunakan SCOOP Referal PAULINE848 kamu akan langsung mendapatkan 50 poin. Referal code-nya bisa dimasukkan pada saat registrasi.


Tertarik mau mencoba SCOOP?
Be First to Post Comment !
Post a Comment